News Ticker
  • Tabrak Tiang Lampu PJU, Pemotor di Gayam, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Lepas Mudik Gratis dari TMII, Bupati Blora Disambut Hangat Warga Perantau
  • Terjatuh dari Jembatan, Petani di Gondang, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Bupati Dorong Baznas Blora Berinovasi untuk Optimalkan Perolehan Zakat
  • Kirim Proposal ke Kemenpora, Bupati Blora Minta Bantuan Pembangunan Stadion
  • Ratusan Petugas Gabungan Siap Amankan Lebaran di Blora
  • Bupati Arief Rohman Usulkan Blora Jadi Kawasan Industri Jateng
  • Datangi Kementerian Perdagangan, Bupati Blora Dorong Percepatan Pembangunan Pasar Ngawen
  • Puluhan Orang Korban Arisan Bodong di Bojonegoro Laporkan Owner ke Polisi
  • Pemkab Blora dan Perhutani Sepakat Tandatagani Kerja Sama Penanggulangan Bencana
  • Tekan Inflasi Jelang Lebaran, PT Blora Patra Gas Gelar Pasar Sembako Murah
  • Ditinggal ke Sawah, Rumah Warga Gayam, Bojonegoro Hangus Terbakar, Kerugian Rp 250 Juta
  • Bupati Arief Berkomitmen Kawal Pembangunan Infrastruktur di Wilayah Cepu, Blora
  • Seorang Laki-laki Warga Dander, Bojonegoro Ditemukan Meninggal di Pinggir Sungai
  • Lewat TMMD, Jalan Penghubung antar Desa di Wilayah Ngawen, Blora Rampung Dibangun
  • Investasi SDM Masa Depan, Program 'Sekolah Sisan Ngaji' di Blora Dilaunching
  • Ibu Korban Pengeroyokan di Bojonegoro: Penjara Satu Tahun Tak Sebanding dengan Nyawa Anaknya
  • 3 Terdakwa Anak Kasus Pengeroyokan di Dander, Bojonegoro Dituntut Satu Tahun Penjara
  • Temuan Mayat di Rumah Kosong Gegerkan Warga Blora
  • Atasi Kelangkaan Gas LPG di Blora, Pertamina Patra Niaga Tambah Pasokan
  • Usai Minum Minuman Keras, 3 Orang Warga Balen, Bojonegoro Meninggal
  • Anak-anak Desa Bangowan, Blora Isi Waktu Jelang Buka Puasa dengan Latihan Gamelan
  • Bupati Blora Hadiri Peringatan 117 Tahun Perjuangan Samin Surosentiko
  • Berkah Ramadan, Petani Blewah di Blora Mengaku Untung Besar
Ini 4 Cara Unik untuk Menikmati Susu Segar dengan Cara yang Berbeda

Ini 4 Cara Unik untuk Menikmati Susu Segar dengan Cara yang Berbeda

KAMU pasti sudah tahu bahwa susu memiliki segudang manfaat untuk tubuh, mulai dari kesehatan gigi, tulang, kulit, hingga mendukung masa pertumbuhan. Tak hanya itu, susu juga tentunya menjadi salah satu minuman lezat dan praktis yang dapat menambah energi tubuh.
 
Tidak heran, banyak orang yang gemar dan rutin minum susu setiap hari. Dengan memadukan manfaat terbaik dari susu segar, buah, dan bahan premium lainnya, Susu Sedunia hadir menyajikan sederet menu minuman susu dengan rasa yang unik, lezat, dan bergizi.
 
 
Prita Febriana Hapsari, Marketing Manager Susu Sedunia mengatakan, “Berangkat dari semangat kami untuk memberikan pengalaman yang berbeda bagi para pecinta susu, Susu Sedunia menyajikan belasan menu minuman unik berbahan dasar susu yang pastinya segar dan sehat. Hadir di lebih dari 300 gerai, pelanggan dapat menikmati kesegaran susu yang unik dengan mudah. Selain menghadirkan rasa susu yang berbeda, kami juga memberikan pengalaman transaksi yang praktis dan hemat melalui promo cashback 100% dengan pembayaran menggunakan ShopeePay. Dengan ini, kami harap susu dapat menjadi salah satu minuman sehat yang digemari banyak masyarakat.”
 
 
Berikut empat cara menikmati susu segar yang unik dan tetap sehat:
 
Menambahkan Susu Segar pada Sereal Favorit
Susu segar dapat menjadi salah satu opsi untuk dinikmati di pagi hari sebagai pengganti sarapan. Jika kamu ingin menambah karbohidrat, kamu bisa menambahkan susu segar ke sereal favorit. Sereal dan oats yang berbahan gandum memiliki kadar karbohidrat kompleks dan kadar gula yang pas sehingga tidak berat dicerna oleh tubuh. Selain itu, sereal dan oats juga kaya akan serat untuk membantu kerja pencernaan dan mengontrol tekanan darah. Ditambah dengan susu segar, susu dan sereal merupakan kombinasi sarapan yang sederhana tetapi kaya akan manfaat. Tentunya, ini merupakan salah satu cara untuk meminum susu yang paling mudah.
 
Membuat Smoothies dengan Buah-buahan Segar
Jika kamu ingin meminum susu segar yang tidak plain dan biasa saja, kamu bisa memodifikasi susu dengan membuatnya menjadi smoothies. Kamu hanya perlu menyiapkan buah favoritmu, seperti buah naga, pisang, atau berbagai jenis beri dan sebuah blender untuk membuatnya. Dengan variasi ini, kamu dapat merasakan cara baru untuk meminum susu. Smoothies juga cocok untuk menjadi energy booster sebelum memulai kegiatan sehari-hari. Tak hanya mendapat manfaat dari susu, kamu juga bisa merasakan manfaat dari buah yang kaya akan vitamin, gizi, dan sumber air. Apabila tidak ingin repot menyiapkan namun ingin mencobanya, kamu bisa membeli varian susu rasa buah di Susu Sedunia lalu blender bersama dengan es batu atau es krim favoritmu. Susu Sedunia menyediakan pilihan buah melon, pisang, alpukat, hingga kurma yang pastinya segar dinikmati setiap hari.
 
 
Menambahkan Wafer atau Coklat Batangan ke Susu Hangat
Cara unik lainnya untuk menikmati susu segar adalah dengan menambahkan camilan favoritmu. Bayangkan saja kenikmatan susu hangat yang dicampur dengan coklat premium lezat yang akan memberikan rasa nikmat dan creamy. Tak hanya coklat batangan, kamu juga dapat mencampurkan susu dengan wafer kesukaanmu, seperti Oreo, Beng Beng, atau Kitkat. Selain kalsium yang tinggi, susu dengan campuran berbagai camilan tadi dapat meredakan stres dan membuatmu semakin happy. Varian susu dengan berbagai pilihan wafer dan coklat juga dapat kamu temukan di Susu Sedunia.
 
Menikmati Susu Bersama Orang Tersayang
Menikmati minuman kesukaan bersama orang tersayang pastinya akan terasa lebih spesial. Cara ini bisa membuat kamu semakin semangat sekaligus memperoleh manfaat dari susu yang menyehatkan. Kamu dapat memesan susu melalui layanan pesan antar online untuk menemani acara kumpul bersama orang tersayang. Tak hanya itu, kamu juga dapat mengajak mereka untuk menikmati susu segar dengan datang langsung ke gerai Susu Sedunia di sekitarmu. Lebih menariknya lagi, Susu Sedunia bekerja sama dengan ShopeePay dalam kampanye ShopeePay 12.12 Birthday Deals yang diselenggarakan pada tanggal 28 November hingga 14 Desember. Nikmati cashback hingga 100% dengan membeli voucher cashback di fitur Deals Sekitarmu pada aplikasi Shopee dan gunakan metode pembayaran ShopeePay saat membeli susu favorit di Susu Sedunia.
 
 
Itulah empat cara unik menikmati susu yang kaya akan manfaat dan pastinya menambah keceriaan. Apabila ingin mencoba susu dengan varian rasa yang berbeda, kamu bisa datang dan mencoba berbagai sajian susu segar khas dari Susu Sedunia, seperti Susu Taro, Susu Red Velvet, Susu Kurma, Susu Durian.
 
Kunjungi Instagram @susu_sedunia untuk melihat menu menarik lainnya dan mulai hari dengan penuh semangat. (red/imm)
 
 
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
 
Ucapan SELAMAT IDULFITRI 2024 - Pemkab Blora
Berita Terkait

Videotorial

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Pemerintah kabupaten (Pemkab) Bojonegoro melalui Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Cipta Karya (PKPCK) secara bertahap menambah jumlah lampu penerangan jalan ...

Opini

Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Opini

Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Perangkat Desa, adalah unsur penyelenggara pemerintahan desa yang bertugas membantu kepala desa atau yang disebut dengan nama lain dalam melaksanakan ...

Wisata

Menengok Wisata Petik Buah Semangka di Desa Bangsri, Kecamatan Jepon, Blora

Menengok Wisata Petik Buah Semangka di Desa Bangsri, Kecamatan Jepon, Blora

Blora Budi daya buah semangka di Desa Bangsri, Kecamatan Jepon, Kabupaten Blora, memasuki masa panen. Momen tersebut dikemas oleh pemerintah ...

1713490266.5878 at start, 1713490266.8464 at end, 0.25861692428589 sec elapsed