News Ticker
  • Tabrakan Motor dengan Truk Boks di Baureno, Bojonegoro, Seorang Pemotor Meninggal Dunia
  • Tabrak Tiang Lampu PJU, Pemotor di Gayam, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Lepas Mudik Gratis dari TMII, Bupati Blora Disambut Hangat Warga Perantau
  • Terjatuh dari Jembatan, Petani di Gondang, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Bupati Dorong Baznas Blora Berinovasi untuk Optimalkan Perolehan Zakat
  • Kirim Proposal ke Kemenpora, Bupati Blora Minta Bantuan Pembangunan Stadion
  • Ratusan Petugas Gabungan Siap Amankan Lebaran di Blora
  • Bupati Arief Rohman Usulkan Blora Jadi Kawasan Industri Jateng
  • Datangi Kementerian Perdagangan, Bupati Blora Dorong Percepatan Pembangunan Pasar Ngawen
  • Puluhan Orang Korban Arisan Bodong di Bojonegoro Laporkan Owner ke Polisi
  • Pemkab Blora dan Perhutani Sepakat Tandatagani Kerja Sama Penanggulangan Bencana
  • Tekan Inflasi Jelang Lebaran, PT Blora Patra Gas Gelar Pasar Sembako Murah
  • Ditinggal ke Sawah, Rumah Warga Gayam, Bojonegoro Hangus Terbakar, Kerugian Rp 250 Juta
  • Bupati Arief Berkomitmen Kawal Pembangunan Infrastruktur di Wilayah Cepu, Blora
  • Seorang Laki-laki Warga Dander, Bojonegoro Ditemukan Meninggal di Pinggir Sungai
  • Lewat TMMD, Jalan Penghubung antar Desa di Wilayah Ngawen, Blora Rampung Dibangun
  • Investasi SDM Masa Depan, Program 'Sekolah Sisan Ngaji' di Blora Dilaunching
  • Ibu Korban Pengeroyokan di Bojonegoro: Penjara Satu Tahun Tak Sebanding dengan Nyawa Anaknya
  • 3 Terdakwa Anak Kasus Pengeroyokan di Dander, Bojonegoro Dituntut Satu Tahun Penjara
  • Temuan Mayat di Rumah Kosong Gegerkan Warga Blora
  • Atasi Kelangkaan Gas LPG di Blora, Pertamina Patra Niaga Tambah Pasokan
  • Usai Minum Minuman Keras, 3 Orang Warga Balen, Bojonegoro Meninggal
  • Anak-anak Desa Bangowan, Blora Isi Waktu Jelang Buka Puasa dengan Latihan Gamelan
  • Bupati Blora Hadiri Peringatan 117 Tahun Perjuangan Samin Surosentiko
Rakor Penanganan COVID-19, Wakil Bupati Blora Ingatkan Capaian Target Vaksinasi

Rakor Penanganan COVID-19, Wakil Bupati Blora Ingatkan Capaian Target Vaksinasi

Blora - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah, pada Senin (13/12/2021), menggelar rapat koordinasi penanganan COVID-19.
 
Rapat dipimpin oleh Gubernur Jawa Tengah H Ganjar Pranowo SH MIP dari Ruang Rapat Kantor Gubernur Jawa Tengah dan diikuti oleh bupati dan walikota se-Jawa Tengah secara virtual. Sementara, Pemerintah Kabupaten Blora diikuti oleh Wakil Bupati Tri Yuli Setyowati ST MM, dari Ruang Rapat Bupati Blora.
 
 
Dalam kesempatan tersebut Gubernur menekankan beberapa hal terkait semakin banyaknya kunjungan wisata oleh masyarakat menjelang akhir tahun ini.
 
"Kunjungan wisata yang naik lebih dari 600 persen menjadi perhatian kita bersama. Kita harus tingkatkan kewaspadaan akan pelaksanaan protokol kesehatan. Ingat COVID-19 masih ada. Selain itu percepatan vaksinasi sesuai dengan target harian per faskes terus kita genjot. Bupati dan walikota dapat menggandeng TNI/Polri untuk mencapai target tersebut," tutur Gubernur Ganjar Pranowo.
 
Gubernur juga meminta kepada seluruh kabupaten ddan kota di Jawa Tengah untuk memgirimkan konsep strategi yang dipergunakan untuk percepatan vaksinasi.
 
"Untuk mencapai target vaksinasi 100 persen di akhir tahun ini saya minta kepada seluruh kabupaten dan kota untuk mengirimkan strategi percepatan vaksinasi dan harap dikirimkan ke Dinkes hari ini, sehingga kita dapat membantu menyelesaikan kendala yang dihadapi oleh para bupati dan waklikota. Tolong Kadinkes memantau percepatan vaksinasi harian sesuai dengan target atau tidak," kata Gubernur Ganjar Pranowo.
 
Tak hanya itu Gubernur juga meminta Kadinkes bisa mencermati adanya vaksin yang kadaluwarsa di bulan ini yaitu sebanyak 95.804 .
 
"Tolong dicermati lagi. Utamakan pemakaian vaksin yang hampir mendekati expired date," tutur Ganjar.
 
 

Data konfirmasi COVID-19 masing-masing kabupaten dan kota di Provinsi Jawa Tengah, per 12 Desember 2021. (foto: dok istimewa)

 
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah, Yulianto Prabowo menyampaikan bahwa rencana vaksinasi untuk anak usia 6-12 tahun dapat dimulai besok pagi oleh kabupaten dan kota yang cakupan vaksinasinya sudah mencapai angka di atas 71 persen.
 
"Vaksinasi bagi anak usia 6-12 tahun tujuannya untuk mencegah sakit berat dan kematian pada anak akibat COVID-19. Kabupaten dan kota yang cakupan vaksinasinya mencapai angka 71 persen dapat memulainya besok dengan menggunakan vaksin Sinovac. Perlu dilakukan persiapan yang matang untuk pelaksanaannya," tutur Kadinkes.
 
 
Sementara itu, Wakil Bupati Blora Tri Yuli Setyowati menanggapi arahan Gubernur Jawa Tengah kembali menekankan agar seluruh stakeholder bahu-membahu memenuhi target vaksinasi agar Blora segera mencapai PPKM Level 1.
 
"Untuk mencapai PPKM Level 1, target vaksinasi kita masih kurang 8 persen. Saya minta kepada seluruh Kepala OPD untuk cek apakah seluruh ASN di lingkungan OPD-nya sudah divaksin semua atau belum. ASN sebagai pelayan masyarakat harus menjadi contoh," tutur Wabup Tri Yuli Setyowati.
 
 
Wabup juga memberikan apresiasi atas kerja keras pak Babin dan Bhabinkamtibmas yang sudah door to door, nglawang ke rumah warga untuk mempercepat target vaksinasi.
 
"Saya juga mengingatkan terkait tidak adanya libur anak sekolah, apakah surat edarannya sudah disebarluaskan atau belum. Ini penting, sebagai salah satu ikhtiar mencegah terjadinya peningkatan kasus COVID-19," kata Wabup Tri Yuli Setyowati. (teg/imm)
 
 
Reporter: Priyo SPd
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
 
Ucapan SELAMAT IDULFITRI 2024 - Pemkab Blora
Berita Terkait

Videotorial

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Pemerintah kabupaten (Pemkab) Bojonegoro melalui Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Cipta Karya (PKPCK) secara bertahap menambah jumlah lampu penerangan jalan ...

Opini

Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Opini

Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Perangkat Desa, adalah unsur penyelenggara pemerintahan desa yang bertugas membantu kepala desa atau yang disebut dengan nama lain dalam melaksanakan ...

Wisata

Menengok Wisata Petik Buah Semangka di Desa Bangsri, Kecamatan Jepon, Blora

Menengok Wisata Petik Buah Semangka di Desa Bangsri, Kecamatan Jepon, Blora

Blora Budi daya buah semangka di Desa Bangsri, Kecamatan Jepon, Kabupaten Blora, memasuki masa panen. Momen tersebut dikemas oleh pemerintah ...

1713609291.742 at start, 1713609292.0321 at end, 0.29015922546387 sec elapsed