News Ticker
  • Tinggal Sebatang Kara, Seorang Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal di Rumahnya
  • Penambang Pasir yang Tenggelam di Sungai Bengawan Solo Bojonegoro Ditemukan Meninggal
  • Buka Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar PGP, Bupati Blora Minta Guru Semakin Kreatif dan Inovatif
  • Seorang Penambang Pasir Tradisional di Bojonegoro Dilaporkan Tenggelam di Sungai Bengawan Solo
  • Tabrakan Motor dengan Truk Boks di Baureno, Bojonegoro, Seorang Pemotor Meninggal Dunia
  • Tim Satgas Saber Sampah DLH Blora Masifkan Gerakan Bersih Sampah
  • Tabrak Tiang Lampu PJU, Pemotor di Gayam, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Hadiri Halal Bilahal di Korwil Jepon, Bupati Blora Minta Guru Ikut Atasi Anak Tidak Sekolah
  • Pembangunan Jalan Randublatung-Getas, Blora Bakal Dilanjutkan
  • Jalur Randublatung-Getas, Blora Jadi Alternatif Pemudik
  • Sejumlah Tokoh Lintas Agama Ikut Berlebaran di Blora
  • Pertama Kali Digelar, Festival Thekthek di Blora Berlangsung Meriah
  • Lepas Mudik Gratis dari TMII, Bupati Blora Disambut Hangat Warga Perantau
  • Terjatuh dari Jembatan, Petani di Gondang, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Bupati Dorong Baznas Blora Berinovasi untuk Optimalkan Perolehan Zakat
  • Kirim Proposal ke Kemenpora, Bupati Blora Minta Bantuan Pembangunan Stadion
  • Ratusan Petugas Gabungan Siap Amankan Lebaran di Blora
  • Bupati Arief Rohman Usulkan Blora Jadi Kawasan Industri Jateng
  • Datangi Kementerian Perdagangan, Bupati Blora Dorong Percepatan Pembangunan Pasar Ngawen
  • Puluhan Orang Korban Arisan Bodong di Bojonegoro Laporkan Owner ke Polisi
  • Pemkab Blora dan Perhutani Sepakat Tandatagani Kerja Sama Penanggulangan Bencana
  • Tekan Inflasi Jelang Lebaran, PT Blora Patra Gas Gelar Pasar Sembako Murah
  • Ditinggal ke Sawah, Rumah Warga Gayam, Bojonegoro Hangus Terbakar, Kerugian Rp 250 Juta
  • Bupati Arief Berkomitmen Kawal Pembangunan Infrastruktur di Wilayah Cepu, Blora
Jelang Malam Tahun Baru, Polres Blora Gelar Apel Bersama

Jelang Malam Tahun Baru, Polres Blora Gelar Apel Bersama

Blora - Polres Blora, Polda Jawa Tengah, pada Jumat (31/12/2021), menggelar Apel Bersama dalam rangka pengamanan Malam Tahun Baru 2022.
 
Apel yang digelr di halaman Polres Blora tersebut dipimpinan langsung Bupati Blora H Arief Rohman SIP MSi, dan dihadiri oleh Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama SIK, Dandim 0721 Blora Letkol Inf Andy Soelistyo Kurniawan Putro SSos MTr (Han), Wakapolres Blora Kompol Christian Chrisye Lolowang SH SIK MH. dan Pejabat Utama Polres Blora berikut Kapolsek Jajaran Polres Blora, dengan peserta apel meliputi petugas gabungan dari Polres Blora, Kodim Blora, Yonif 410 Alugoro, Subdenpom, Satpol PP dan Dinas Perhubungan Kabupaten Blora.
 
 
Dalam amanatnya, Bupati Blora membacakan amanat Kapolri yang intinya bahwa apel gelar pasukan ini dilaksanakan sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan pengamanan dalam rangka menghadapi malam pergantian Tahun 2021 ke tahun 2022, baik pada aspek personil maupun sarana prasarana, serta keterlibatan unsur terkait seperti TNI, Pemda, dan Mitra kamtibmas lainnya.
 
"Tahun Baru oleh masyarakat secara universal dirayakan melalui kegiatan perayaan pergantian tahun di tempat-tempat wisata, yang akan meningkatkan aktifitas pada pusat keramaian. Peningkatan aktifitas masyarakat ini tentu saja sangat berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas, gangguan kamseltibcar lantas, dan pelanggaran protokol kesehatan COVID-19 Oleh karena itu, kita wajib mengantisipasinya," kata Bupati Blora.
 
 

Bupati Blora saat pimpin Apel Bersama dalam rangka pengamanan Malam Tahun Baru 2022 di Mapolres Blora. Jumat (31/12/2021). (foto: dok istimewa)

 
Lebih lanjut Bupati menyampaikan bahwa pengamanan ini tidak boleh dianggap sebagai agenda rutin tahunan biasa, sehingga menjadikan kita cenderung underestimate dan kurang waspada terhadap setiap dinamika perkembangan masyarakat, apalagi di masa pandemi COVID-19 saat ini.
 
"Kita harus lebih peduli. Jangan sampai kegiatan malam Tahun Baru menimbulkan klaster-klaster baru penyebaran COVID-19," kata Bupati.
 
Adapun berdasarkan mapping kerawanan yang telah dilakukan, ada beberapa prediksi gangguan kamtibmas yang harus diantisipasi, antara lain ancaman terorisme dan radikalisme, ancaman sabotase, penyalahgunaan narkoba, pesta miras, aksi perusakan fasilitas umum, aksi kriminalitas seperti curat, curas, curanmor, tawuran antar kelompok pemuda atau antar kampung, balap liar, kemacetan dan kecelakaan lalu lintas, maupun ancaman bencana alam seperti banjir dan angin puting beliung sebagai dampak dari musim penghujan.
 
 
Bupati Blora menyebutkan penekanan Kapolri dalam pengamanan meliputi persiapan mental dan fisik serta jaga kesehatan, niatkan setiap pelaksanaan tugas sebagai ibadah kepada Tuhan YME, petugas bisa melakukan deteksi dini dengan memetakan dinamika dan fenomena yang berkembang, sebagai langkah antisipasi sedini mungkin untuk mencegah aksi yang meresahkan masyarakat, meningkatkan kepekaan, kewaspadaan dan kesiapsiagaan dalam melaksanakan pengamanan dan antisipasi terhadap kemungkinan terjadinya aksi teror dan kriminalitas yang memanfaatkan momentum malam pergantian tahun baru 2022, melaksanakan pengamanan secara profesional dan humanis, berikan pelayanan terbaik, lengkapi sarpras dan perlengkapan perorangan yang memadai, serta lakukan penugasan anggota dengan buddy system, serta laksanakan penegakan hukum secara profesional dan proporsional serta bertindaklah secara tegas namun humanis terhadap setiap pelanggaran hukum yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas.
 
"Jalin kerja sama, sinergi, dan soliditas para pihak yang terlibat demi keberhasilan pelaksanaan pengamanan dan menjadi teladan bagi keluarga, rekan, dan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan mencegah penyebaran COVID-19, yaitu mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, serta menerapkan pola hidup sehat dan bersih,"ucapnya.
 
 

Apel Bersama dalam rangka pengamanan Malam Tahun Baru 2022 yang digelar Polres Blora. Jumat (31/12/2021). (foto: dok istimewa)

 
Sementara itu, Kapolres Blora AKBP Wiraga, mengungkapkan bahwa pada malam pergantian tahun baru ini pihaknya memberlakukan pembatasan kegiatan yang berpotensi menimbulkan kerumunan.
 
"Pada pergantian tahun,masyarakat diminta supaya tetap dirumah saja dan menerapkan protokol kesehatan, " tutur Kapolres.
 
Untuk diketahui, selain pembatasan kegiatan di dalam kota Blora. Kegiatan serupa akan dilakukan di wilayah 16 Polsek Jajaran se kabupaten Blora. Dimana petugas gabungan akan melaksanakan patroli gabungan saat malam Tahun Baru 2022. (teg/imm)
 
 
Reporter: Priyo SPd
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
 
Iklan EMCL
Berita Terkait

Videotorial

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Pemerintah kabupaten (Pemkab) Bojonegoro melalui Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Cipta Karya (PKPCK) secara bertahap menambah jumlah lampu penerangan jalan ...

Opini

Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Opini

Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Perangkat Desa, adalah unsur penyelenggara pemerintahan desa yang bertugas membantu kepala desa atau yang disebut dengan nama lain dalam melaksanakan ...

Wisata

Menengok Wisata Petik Buah Semangka di Desa Bangsri, Kecamatan Jepon, Blora

Menengok Wisata Petik Buah Semangka di Desa Bangsri, Kecamatan Jepon, Blora

Blora Budi daya buah semangka di Desa Bangsri, Kecamatan Jepon, Kabupaten Blora, memasuki masa panen. Momen tersebut dikemas oleh pemerintah ...

1714035473.1519 at start, 1714035474.7855 at end, 1.6336369514465 sec elapsed