News Ticker
  • Tinggal Sebatang Kara, Seorang Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal di Rumahnya
  • Penambang Pasir yang Tenggelam di Sungai Bengawan Solo Bojonegoro Ditemukan Meninggal
  • Buka Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar PGP, Bupati Blora Minta Guru Semakin Kreatif dan Inovatif
  • Seorang Penambang Pasir Tradisional di Bojonegoro Dilaporkan Tenggelam di Sungai Bengawan Solo
  • Tabrakan Motor dengan Truk Boks di Baureno, Bojonegoro, Seorang Pemotor Meninggal Dunia
  • Tim Satgas Saber Sampah DLH Blora Masifkan Gerakan Bersih Sampah
  • Tabrak Tiang Lampu PJU, Pemotor di Gayam, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Hadiri Halal Bilahal di Korwil Jepon, Bupati Blora Minta Guru Ikut Atasi Anak Tidak Sekolah
  • Pembangunan Jalan Randublatung-Getas, Blora Bakal Dilanjutkan
  • Jalur Randublatung-Getas, Blora Jadi Alternatif Pemudik
  • Sejumlah Tokoh Lintas Agama Ikut Berlebaran di Blora
  • Pertama Kali Digelar, Festival Thekthek di Blora Berlangsung Meriah
  • Lepas Mudik Gratis dari TMII, Bupati Blora Disambut Hangat Warga Perantau
  • Terjatuh dari Jembatan, Petani di Gondang, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Bupati Dorong Baznas Blora Berinovasi untuk Optimalkan Perolehan Zakat
  • Kirim Proposal ke Kemenpora, Bupati Blora Minta Bantuan Pembangunan Stadion
  • Ratusan Petugas Gabungan Siap Amankan Lebaran di Blora
  • Bupati Arief Rohman Usulkan Blora Jadi Kawasan Industri Jateng
  • Datangi Kementerian Perdagangan, Bupati Blora Dorong Percepatan Pembangunan Pasar Ngawen
  • Puluhan Orang Korban Arisan Bodong di Bojonegoro Laporkan Owner ke Polisi
  • Pemkab Blora dan Perhutani Sepakat Tandatagani Kerja Sama Penanggulangan Bencana
  • Tekan Inflasi Jelang Lebaran, PT Blora Patra Gas Gelar Pasar Sembako Murah
  • Ditinggal ke Sawah, Rumah Warga Gayam, Bojonegoro Hangus Terbakar, Kerugian Rp 250 Juta
  • Bupati Arief Berkomitmen Kawal Pembangunan Infrastruktur di Wilayah Cepu, Blora
Songsong Porwanas XIII Jatim 2022, PWI Jateng Bakal Kirim 51 Atlet

Songsong Porwanas XIII Jatim 2022, PWI Jateng Bakal Kirim 51 Atlet

Semarang - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jateng mengirimkan 51 wartawan atau atlet untuk bertanding dalam Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIII di Malang Raya, Jawa Timur, 21-26 November 2022 mendatang.
 
Dari 51 wartawan yang dikirim nantinya akan mengikuti sembilan dari sepuluh cabang olahraga yang dipertandingkan, yakni atletik, biliar, bridge, futsal, catur, tenis meja, tenis lapangan, bulu tangkis dan esports.
 
 
Futsal menjadi cabang olahraga yang paling banyak mengirimkan atletnya, yakni 21 orang. Disusul bulu tangkis, bridge dan tenis lapangan masing-masing enam atlet, tenis meja dan biliar dengan tiga atlet, catur dua atlet, serta atletik dan esports masing-masing satu atlet.
 
Sebanyak 18 official juga akan mendampingi kontingen selama pesta olahraga wartawan nasional terakbar tersebut berlangsung.
 
 
 
 
Ketua Seksi Wartawan Olahraga (Siwo) PWI Jateng, Erwin Adrian mengatakan, pihaknya tidak memasang target tertentu dalam Porwanas mendatang.
 
"Namun kami berharap, pada Porwanas mendatang Jateng mampu memperbaiki prestasi yang diraih pada Porwanas XII di Bandung," kata Erwin dalam acara pengukuhan kontingen di Auditorium RRI Semarang, Jalan Ahmad Yani, Semarang, Senin (14/11/2022).
 
Erwin menerangkan saat Porwanas XII Jabar/2016 di Bandung, Jateng hanya mampu meraih satu medali perunggu dari cabang bulu tangkis. 
 
"Melihat kesiapan kali ini, kami optimistis Jateng mampu berbicara lebih di Malang nanti," tutur Erwin.
 
 
Menghadapi Porwanas mendatang, sejumlah cabang telah menggelar pemusatan latihan. Bahkan beberapa cabang olahraga merekrut pelatih profesional untuk mendampingi selama pelatihan.
 
Salah satu sponsor Siwo PWI Jateng pada Porwanas XIII Jatim 2022, PT Sukun Wartono Indonesia menyatakan kebanggaannya dapat berpartisipasi.
 
"Sebagai bagian dari masyarakat, Sukun akan selalu siap bekerja sama sebagai mitra strategis termasuk para wartawan dalam menjalankan program kerjanya," kata Corporate Secretary PT Sukun Wartono Indonesia, Deka Hendratmanto.
 
Pihaknya berharap, bantuan sponsorship dapat bermanfaat bagi kontingen.
 
"Kami turut mendoakan agar teman-teman Siwo PWI Jateng diberi kemudahan, kelancaran, dan mendapatkan hasil yang terbaik dalam even tersebut," ucapnya. 
 
 
Sebelum acara pengukuhan kontingen, digelar coaching clinic mengenai penanganan cedera saat berolahraga dari PT Taisho Pharmaceutical Indonesia (TPI). Sebagai salah satu sponsor, produsen merek Counterpain tersebut juga turut merasa bangga dapat ikut berpartisipasi. 
 
"Semoga Siwo PWI Jateng dapat meraih prestasi terbaik di Malang nanti," kata Fira Wahyu dari PT TPI. (teg/imm)
 
 
Reporter: Priyo SPd
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
Iklan EMCL
Berita Terkait

Videotorial

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Pemerintah kabupaten (Pemkab) Bojonegoro melalui Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Cipta Karya (PKPCK) secara bertahap menambah jumlah lampu penerangan jalan ...

Opini

Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Opini

Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Perangkat Desa, adalah unsur penyelenggara pemerintahan desa yang bertugas membantu kepala desa atau yang disebut dengan nama lain dalam melaksanakan ...

Wisata

Menengok Wisata Petik Buah Semangka di Desa Bangsri, Kecamatan Jepon, Blora

Menengok Wisata Petik Buah Semangka di Desa Bangsri, Kecamatan Jepon, Blora

Blora Budi daya buah semangka di Desa Bangsri, Kecamatan Jepon, Kabupaten Blora, memasuki masa panen. Momen tersebut dikemas oleh pemerintah ...

1714055570.1203 at start, 1714055571.8179 at end, 1.6975839138031 sec elapsed